WR 4 UM Metro Tekankan Peserta DAD sebagai Agen Perubahan

Metro, 5 Oktober 2024 – Universitas Muhammadiyah Metro kembali menggelar acara Darul Arqam Dasar (DAD), yang kali ini dilaksanakan oleh Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) Fakultas Hukum. Acara yang bertempat di Gedung Fikom Kampus Satu UM Metro ini mengangkat tema “Membentuk Kader yang Humanis, Berintelektual dengan Berlandaskan Religius”, dan menghadirkan Wakil Rektor IV Dr. M. Ihsan Dachofalny, M. Ed. sebagai pemateri utama.

Dalam materinya, Dr. M. Ihsan Dachofalny, M. Ed. menekankan pentingnya kader Muhammadiyah memiliki tiga karakter utama: humanis, intelektual, dan religius. Beliau menjelaskan bahwa seorang kader harus mampu mengintegrasikan nilai-nilai keislaman dalam setiap aspek kehidupan, baik dalam konteks akademis maupun sosial kemasyarakatan.

“Seorang kader tidak hanya berperan sebagai agen perubahan di lingkungan kampus, tetapi juga di tengah-tengah masyarakat. Oleh karena itu, kepedulian sosial dan kepemimpinan yang baik harus terus dikembangkan,” ujarnya.

Beliau juga menyoroti bahwa kader Muhammadiyah yang ideal harus memiliki pemahaman Islam yang komprehensif, kepribadian matang, dan komitmen terhadap perjuangan persyarikatan. Dalam penjelasannya, Dr. M. Ihsan Dachofalny, M. Ed. memaparkan bahwa kader yang humanis adalah mereka yang memiliki wawasan luas, kesadaran moral tinggi, serta mampu menjadi teladan di tengah masyarakat. Sementara itu, kader intelektual diharapkan tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga memiliki pemikiran yang maju dan inovatif dalam memberikan solusi bagi permasalahan yang dihadapi umat.

Religiusitas, menurut beliau, menjadi landasan dari semua karakter tersebut. “Kader yang religius adalah mereka yang memiliki keikhlasan dalam beramal, menjunjung tinggi kebenaran, serta berkomitmen untuk menjalankan misi Muhammadiyah dengan penuh tanggung jawab,” lanjutnya.

Acara ini diikuti oleh puluhan mahasiswa yang antusias mendalami nilai-nilai dasar IMM dan Muhammadiyah, dengan harapan dapat menjadi kader-kader yang mampu membawa perubahan positif bagi bangsa dan umat.

The post WR 4 UM Metro Tekankan Peserta DAD sebagai Agen Perubahan appeared first on Universitas Muhammadiyah Metro.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *