UM Metro – Universitas Muhammadiyah Metro mengadakan pelatihan Agen Pojok Statistik yang berlangsung di Laboratorium Komputer FEB, Gedung Raden Soedirman, Kampus 1 UM Metro pada Kamis (16/01). Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Metro, Arum Purbowati, SST., bersama tim BPS Kota Metro, serta 23 mahasiswa Agen Pojok Statistik terpilih dari berbagai program studi di lingkungan UM Metro.
Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat peran Agen Pojok Statistik sebagai fasilitator data dan informasi statistik di lingkungan kampus. Kegiatan yang digelar dalam tiga sesi ini memberikan wawasan mendalam tentang beberapa aspek penting.
Sesi pertama pelatihan terkait dengan Mekanisme pencatatan tamu di Pojok Statistik, yang bertujuan memperkenalkan sistem administrasi yang efektif untuk pengelolaan kunjungan. Dilanjutkan sesi kedua akses terhadap data BPS, memberikan mahasiswa kemampuan untuk memanfaatkan data resmi BPS secara optimal untuk berbagai keperluan akademik dan penelitian. Dan sesi terakhir tentang pembuatan infografis dan kuis, yang berfokus pada cara menyampaikan data secara menarik dan interaktif kepada mahasiswa.
Arum Purbowati menyampaikan pentingnya pemahaman statistik di era digital ini.
“Mahasiswa sebagai Agen Pojok Statistik memiliki peran strategis dalam mensosialisasikan pentingnya data statistik yang akurat dan relevan. Kami berharap pelatihan ini mampu meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam memanfaatkan dan menyampaikan data statistik,” ujarnya.
Para peserta mengaku antusias mengikuti pelatihan ini. Salah satu mahasiswa peserta, Galang, menyatakan bahwa kegiatan ini memberikan pengalaman baru yang sangat bermanfaat.
“Kami belajar bagaimana mengakses data BPS dan menyajikannya dalam bentuk yang lebih mudah dipahami. Ini akan sangat membantu dalam tugas akademik kami,” katanya.
Pelatihan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara UM Metro dan BPS Kota Metro, sekaligus membangun kemampuan mahasiswa dalam menghadapi kebutuhan data yang terus berkembang.
The post Pelatihan Agen Pojok Statistik UM Metro, Tingkatkan Pemahaman Mahasiswa Tentang Data Statisti appeared first on Universitas Muhammadiyah Metro.